Warga Pangkalan Kuras Tolak dan Tidak Suka Kehadiran Nazaruddin Azmun Djafar di Acara Sukuran Koperasi Patani Sawit Merbau Sakti
Pangkalan Kuras||Suarafaktual
Beredar Video Kegiatan Calon Bupati Pelalawan Nomor Urut 01 Nazaruddin.SH.,MH menghadiri Acara Syukuran di Aula kantor Koperasi Desa Sawit Merbau Jalan Datuk Laksamana KM 2 Kelurahan Sorek Satu Kecamatan Pangkalan Kuras. Sabtu (23/11/2024).
Di Vidio terlihat hadir Calon Bupati Pelalawan Nomor Urut 01 Nazaruddin, SH.,MH, Mantan Bupati Pelalawan Azmun Djafar, dan beberapa Anggota DPRD koalisi Pelalawan Maju.
Pada saat mantan Bupati Pelalawan Azmun Djafar menyampaikan sambutan, terdengar teriakan penolakan warga yang diduga merupakan anggota Koperasi Petani Sawit Merbau Sakti marah dan tidak terima acara sukuran dan bagi hasil ditempelin agenda politik dengan menghadirkan salah satu Calon Bupati Pelalawan Nazaruddin.
“Ini Acara tahap lima kenapa di tempelin,” ucap salah satu warga yang diduga merupakan anggota Koperasi sebagai bentuk penolakan terhadap kehadiran Calon Bupati Pelalawan Nomor Urut 01 Nazaruddin beserta dengan tim suksesnya.
Pada kesempatan tersebut calon Bupati Nomor Urut 01Nazaruddin,SH.,MH mencoba menenangkan warga yang sudah marah dengan menjelaskan bahwa kehadirannya bukan dalam rangka kampanye,
“Bapak Ibu Kehadiran kami disini bukan dalam rangka kampanye tapi dalam rangka silahturahmi,” ujar Nazaruddin
Namun dapat diketahui Paslon 01 Nazaruddin diduga berbohong kepada warga, yang menyatakan bahwa kegiatan tersebut bukan dalam rangka kampanye, padahal diketahui sebelum kegiatan dilaksanakan Paslon Koalisi Pelalawan Maju Pemenangan Nazaruddin Abu Bakar telah mengurus Surat Tanda Terima Pemberitahuan Kampanye, (STTP), dengan Nomor.STTP/186/XI/YAN 2.2/2024/SAT Intelkam. yang dikeluarkan oleh Polres Pelalawan.