Ponpes Nurul Huda Desa Bangai Wisuda 115 Santri Tahun 2023, Kapolres Sampaikan Pesan ini

Suarafaktual.com||Labuhanbatu Selatan
Pondok Pesantren (PP) Nurul Huda Bangai mengadakan acara Graduating Ceremony Pelepasan wisuda Santri dan santriwati Tahun 2023 yang diadakan di Pondok Pesantren Nurul Huda Desa Bangai Kecamatan Torgamba Kabupaten Labuhanbatu Selatan Propinsi Sumatera Utara, Rabu (24/05/2023).
Hadir dalam acara tersebut Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP.Catur Sungkowo SH.MH, Wakil Bupati Labuhanbatu Selatan H. Ahmad Padli Tanjung S.Ag, Kakan Kemenag Labuhanbatu Selatan H. Awaluddin Siregar S.Ag, Anggota DPRD Labuhanbatu Selatan Bainuddin Dalimunthe ST, PLH.Kapolsek Torgamba AKP.S.Gurusinga SH, tokoh masyarakat, Tokoh Agama, para orang tua santri/santriwati dan undangan lainnya.
Dalam sambutannya Wakil Bupati Labuhanbatu Selatan H. Ahmad Padli Tanjung S.Ag, mengatakan selamat kepada santri/santriwati yang diwisuda.
“Selamat kami ucapkan kepada para santri yang diwisuda sebanyak 115 orang baik dari tingkat Tsanawiyah maupun tingkat Aliyah, semoga dapat bermanfaat bagi masyarakat dan agama ilmu yang didapat dari pesantren kita ini. Teruslah belajar menuntut ilmu hingga akhir hayat dan pergunakan ilmu kalian untuk yang bermanfaat,” ucap Wakil Bupati.
Hal senada juga disampaikan oleh Kapolres Labuhanbatu Selatan.
“Pergunakan ilmu yang didapat untuk membangun bangsa dan negara serta agama. Ingat selalu pesan ustadz dan ustadzah, jaga nama baik sekolah, jaga nama baik orang tua, jaga nama baik diri sendiri, berbakti pada orang tua, patuhi semua peraturan dan jauhi pergaulan yang tidak baik, jauhi narkoba karena narkoba dapat merusak generasi bangsa,” ujar Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP. Catur Sungkowo SH.MH.
(M.Y.K.Simanjuntak)