Tim Kesebelasan Wartawan PJS Old Star Kabupaten Pelalawan Menang Tipis Atas Tim Kesebelasan Nusantara FC

Makmur || Suarafaktual.com
Dalam Menyambut Bulan Suci Ramadhan Pemerintah Desa Makmur menggelar turnamen Makmur Cup1 U 40 di Lapangan RTH SP 6 Desa Makmur, Kecamatan Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan.
Turnamen ini bertajuk “Meningkatkan Tali Silaturahmi” yang diikuti oleh 8 tim sepak bola kaki yang terdiri dari, Wartawan PJS Old Star Kabupaten Pelalawan, Gapul FC, Makmur Legend FC, Nabil FC, Persetap FC, Penarikan FC, Nusantara FC.
Pertandingan putaran ke 2 yang dilaksanakan pada hari, Rabu (05/02/2025) mempertemukan Tim Wartawan PJS Old Star Kabupaten Pelalawan versus Nusantara FC. Pertandingan tersebut dipimpin oleh Wasit, Mahmud, Nopra, dan Yogi.
Sementara itu, pertandingan antara PJS Old Star Kabupaten Pelalawan versus Nusantara FC dibabak pertama Wartawan PJS Old Star Kabupaten Pelalawan sudah unggul dengan skor 2-1.
Namun dibabak kedua Tim Kesebelasan Nusantara FC berhasil membalikkan keadaan, Nusantara FC sempat mengejar ketertinggalan unggul dengan skor 3-2.
Akan tetapi skor 3-2 tersebut tidak bertahan lama, Tim Wartawan PJS Old Star Kabupaten Pelalawan terus berusaha meningkatkan intensitas permainan sehingga Wartawan PJS Old Star berhasil membalikkan keadaan, sehingga skor menjadi 4-3, sampai Pluit tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan wasit, Nusantara FC tidak berhasil menambah gol, sehingga pertandingan tersebut dimenangkan oleh Kesebelasan Wartawan PJS Old Star Kabupaten Pelalawan dengan Skor 4-3.
Kepada awak Media, Manajer Tim Kesebelasan Wartawan PJS Old Star Kabupaten Pelalawan Wahyu Sembiring mengatakan bahwa dengan kemenangan tersebut Tim Wartawan PJS Old Star Kabupaten Pelalawan berpeluang untuk masuk semi final jika bisa menang di pertandingan berikutnya.
“Alhamdulillah dengan kemenangan hari ini Kesebelasan Wartawan PJS Old Star Kabupaten Pelalawan berpeluang untuk masuk semi final jika bisa menang di pertandingan berikutnya,” ujar Wahyu menjelaskan peluang Kesebelasan Wartawan PJS Old Star Kabupaten Pelalawan.