Terkait Jembatan Amblas di Dusun Sijambu Desa Sisumut, BPBD Labusel Bangun Jembatan Darurat
Suarafaktual.com // Labuhanbatu Selatan
Setelah menunggu hampir setengah tahun lamanya terkait amblasnya jembatan penghubung Dua Dusun, akhirnya Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Labuhanbatu Selatan membangun jembatan darurat yang ada di Dusun Sijambu Desa Sisumut Kecamatan Kotapinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan pada tanggal 13 hingga 16 Mei 2024 yang lalu.
Jembatan penghubung Dua Dusun yang amblas akibat naiknya air sungai saat banjir besar di Kabupaten Labuhanbatu Selatan beberapa waktu lalu membuat aktivitas masyarakat terganggu.
Pasalnya, saat mereka hendak ke pasar dan beraktivitas lainnya harus memutar dengan jarak tempuh yang cukup jauh dikarenakan amblasnya jembatan tersebut.
Masyarakat sangat bersyukur dengan dibangunnya jembatan darurat tersebut, walaupun sifatnya sementara yang terbuat dari batang kelapa, namun aktivitas warga masyarakat menjadi lebih efektif dan efesien dibandingkan saat jembatan tersebut masih amblas.
Menurut Sekretaris LPM Desa Sisumut Sandi Irawan saat dikonfirmasi pada Rabu, tanggal 29 Mei 2024 dirumahnya mengatakan sangat bersyukur dengan dibangunnya jembatan darurat tersebut oleh BPBD Kabupaten Labuhanbatu Selatan.
Sementara Kaban BPBD Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Ismail Sawito Harahap, terkait pembangunan jembatan darurat yang ada di Dusun Sijambu mengatakan kedepannya dapat dibangun permanen oleh Dindas PUPR Kabupaten Labuhanbatu Selatan.
“Terima kasih kepada masyarakat setempat atas kerjasamanya dalam pembangunan jembatan tersebut hingga selesai. Kedepannya kerjasama ini tetap dapat terjalin terutama pada penanganan darurat bencana lainnya. Dan untuk pembangunan jembatan secara permanen telah disampaikan dan di usulkan ke Dinas PUPR Kabupaten Labuhanbatu Selatan agar secepatnya dapat dibangun sehingga masyarakat dapat beraktivitas kembali seperti biasa dengan jembatan yang lebih baik lagi”.ucap Ismail Sawito Harahap, Kamis (30/5/2024).
Dari pantauan awak media ke lokasi jembatan darurat itu, sangat disayangkan, jembatan darurat tersebut yang sifatnya sementara bebas dilalui truck walaupun tidak bermuatan. Diharapkan kepada pihak Pemerintah Desa dapat membangun atau membuat portal sebagai penghalang agar truck tidak melintas dari jembatan darurat tersebut.
(M.Y.K.Simanjuntak)