Bupati Labusel Buka Piala Suratin U-15 Tahun 2023 Labusel
Suarafaktual.com||Labuhanbatu Selatan
Bupati Labuhanbatu Selatan H.Edimin membuka turnamen Piala Suratin U-15 tahun 2023 Kabupaten Labuhanbatu Selatan di lapangan Bola Kaki PTPN 3 Sisumut Kecamatan Kota Pinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan Propinsi Sumatera Utara, Senin (28/08/2023).
Hadir dalam kesempatan tersebut Bupati Labuhanbatu Selatan H.Edimin, Wakapolres Labuhanbatu Selatan Kompol.Bambang G Hutabarat SH.MH, Manager PTPN 3 Kebun Sisumut Joni Wahyudi, Ketua ASKAP PSSI Kabupaten Labuhanbatu Selatan Anas Efendi Harahap, Kabag Ops.Polres Labuhanbatu Selatan AKP.Abdul Rahman SH , Ketua POSBI Kabupaten Labuhanbatu Selatan Maraondak Harahap, Kanit Gakum Polres Labuhanbatu Selatan AKP.Sunipan Gurusinga SH , para Pengurus KONI Labuhanbatu Selatan , undangan dan masyarakat.
Dalam sambutannya ketua ASKAP PSSI yang juga sebagai ketua panitia Piala Suratin U-15 mengatakan terima kasih kepada semua unsur yang telah mendukung terlaksananya acara tersebut.
“Terima kasih kami ucapkan atas dukungan dan bantuan dari Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Manager PTPN 3 Kebun Sisumut yang telah memberikan bantuan moril dan dukungannya dengan memberikan fasilitas kepada kami sehingga terlaksananya gelaran Piala Suratin U-15 tahun 2023 di Kabupaten Labuhanbatu Selatan ini yang diikuti oleh 12 tim.
Semoga dengan turnamen ini akan melahirkan bibit-bibit muda yang dapat bermain hingga tingkat nasional,” ucap Anas Efendi Harahap.
Manager PTPN 3 Kebun Sisumut Joni Wahyudi juga mengatakan hal yang senada.
“Terima kasih atas kepercayaannya kepada kami dalam gelaran pertandingan piala Suratin U-15 tahun 2023 ini. Kami mengakui bahwasanya masih banyak kekurangan akan fasilitas yang ada dan untuk kedepannya kami akan terus meningkatkan pelayanan dan fasilitas yang ada sehingga event yang lain yang akan dilaksanakan ditempat ini akan semakin lebih baik lagi dan kami siap untuk pertandingan-pertandingan yang lebih besar lagi apabila kami dipercaya lagi untuk menyelenggarakannya ditempat kami.
Dan harapan kami acara ini dapat berjalan dengan baik hingga selesai,” harap Manager PTPN 3 Kebun Sisumut Joni Wahyudi.
Bupati Labuhanbatu Selatan H.Edimin yang juga sebagai ketua KONI Labuhanbatu Selatan didaulat membuka event tersebut.
“Semoga dengan diselenggarakannya pertandingan piala Suratin U-15 tahun 2023 ini semakin banyak pecinta sepak bola terkhusus anak-anak dan kami dari Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Selatan siap mendukung penuh program ASKAP PSSI Kabupaten Labuhanbatu Selatan yang kami nilai sangat positif untuk melahirkan bibit-bibit muda pemain sepak bola.
Terima kasih kami ucapkan kepada Manager PTPN 3 Kebun Sisumut yang telah memfasilitasi acara ini dan semoga acara ini dapat berjalan dengan lancar, baik, aman dan sportif,” ucap Bupati Labuhanbatu Selatan H.Edimin.
Setelah acara pembukaan turnamen , pertandingan pertama dimulai dengan tendangan awal oleh Bupati Labuhanbatu Selatan H. Edimin yang diikuti dengan peluit wasit pertanda pertandingan telah dimulai.
(MYKS)